Search

Selasa, 06 Desember 2016

Renungan Harian : Diselamatkan Untuk Menyelamatkan

DISELAMATKAN UNTUK MENYELAMATKAN
(Matius 5:16)

            Bacaan ayat hari ini merupakan sebuah perintah dari Yesus ketika Ia sedang berkhotbah di bukit. Pada ayat ke 15, dikatakan bahwa pelita hendaknya diletakkan di atas kaki dian sehingga dapat menerangi orang-orang disekitarnya. Sebuah pelita pada zaman dahulu mempunyai fungsi yang kurang lebih sama dengan berbagai alat penerangan di zaman kita sekarang ini, yakni memampukan kita untuk melihat dan bekerja dalam kegelapan, membuat kita bisa melihat dengan lebih jelas, serta menjaga kita agar tidak tersandung dan jatuh. Perintah Yesus ini harus diterapkan dengan berani dan sungguh-sungguh karena akan ada banyak tantangan yang berusaha meredupkan terang kita.
            Dunia ini ‘gelap’, memerlukan terang untuk menyinarinya. Seorang Kristen haruslah menjadi seorang pembawa cahaya untuk menghalau kegelapan dunia ini. Bagaikan sebuah kota yang berada di atas gunung yang tidak mungkin tersembunyi (ayat 14b), kita dipanggil untuk membuat semua orang melihat dengan jelas Kerajaan Allah dalam diri kita. Terang berfungsi menyingkapkan kegelapan dan menuntun orang pada jalan yang benar, sebab terang tidak boleh ditutupi, apalagi disimpan. Sebagai terang dunia, kita tampak jelas dan m banyak mata yang tertuju kepada kita. Oleh sebab itu kita harus memperhatikan bagaimana cara hidup kita dan harus waspada dengan setiap hal yang jahat. Panggilan kita adalah untuk selalu berada di atas, untuk mengatasi dunia ini dan menerangi sebanyak mungkin orang melalui hidup dan karya kita, sehingga semua orang “melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu di surga.” (ayat 16). Biarlah melalui iman yang telah menyelamatkan kita, kita juga bisa menyelamatkan orang-orang di sekitar kita melalui cara hidup kita. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar